PT Arta Batrindo

PT Arta Batrindo
PT Hankook Tire Indonesia meluncurkan produk




Jakarta - Pada Sabtu (27/4), PT Hankook Tire Indonesia meluncurkan produk terbarunya yaitu Kinergy EX. Selain memproduksinya di Indonesia, Hankook juga akan memasarkan karet bundar anyarnya ini ke kawasan ASEAN.

"Kinergy EX adalah produk pertama Hankook yang diluncurkan di Indonesia dan pertama juga di ASEAN, buka Yusuf Wibisono, Marketing Manager, ASEAN-India Marketing & Strategy Team PT Hankook Tire Indonesia di Pullman Hotel, Jakarta Barat.

Yusuf mengatakan Kinergy EX akan diproduksi di pabrik Hankook Tire di Cikarang. "Produk ini juga akan kita ekspor ke negara-negara ASEAN dengan komposisi 80 persen dan 20 persen untuk pasar Indonesia," jelas pria berkacamata ini.

Komposisi ekspor yang cukup besar memang bukan tanpa alasan karena Hankook melihat penjualan mobil MPV di negara tersebut cukup bagus. "Penjualan mobil MPV di Vietnam dan Myanmar cukup potensial," lanjutnya sambil mengatakan kalau selanjutnya Kinergy EX akan diperkenalkan di Malaysia.

Saat ini, total produksi Hankook mencapai 11 ribu ban (per hari). Jumlah ini akan meningkat menjadi 17 ribu atau sebanyak 6 juta unit ban per tahun.

Kinergy EX menjadi produk keempat dari pabrik yang sudah beroperasi sejak kuartal terakhir 2012 ini. Sebelumnya, Pabrik yang menjadi basis produksi Hankook di ASEAN ini telah memproduksi beberapa tipe ban seperti Optimo, Ventus dan Dynapro. (mobil.otomotifnet.com)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar